Selamat datang

Selamat datang di situs HENDI GOLD BAR. Topik yang Anda baca adalah seputar bisnis dan investasi emas. Untuk mencari topik lain yang masih berkaitan, silahkan klik WEB TAUTAN di bawah. Terima kasih atas kunjungan Anda.

Sabtu, 17 Desember 2011

Keuntungan Berinvestasi Emas

Emas banyak dipilih sebagai salah satu bentuk investasi karena nilainya cenderung stabil dan naik dari waktu ke waktu. Sangat jarang harga emas turun. Selain itu, emas juga merupakan alat yang dapat digunakan untuk menangkal inflasi yang kerap terjadi setiap tahunnya.
Emas tersedia dalam berbagai macam bentuk, mulai dari batangan atau lantakan, koin emas dan emas perhiasan. Disebut emas batangan karena emas ini berbentuk seperti batangan pipih atau batu bata, dimana kadar emasnya biasanya 24 karat. Jenis emas ini adalah yang terbaik untuk investasi karena dimana pun dan kapan pun kita ingin menjualnya, nilainya akan sama. Keuntungan investasi emas banyak dipilih karena nilai emas mengikuti standar internasional yang berlaku nilainya pada hari penjualan.
Kemudian, yang kedua adalah emas koin, dimana bentuk emas seperti ini adalah salah satu bentuk lain dari emas batangan yang sudah dibentuk menjadi koin emas murni. Nilai dan kadarnya pun sama dengan emas batangan. Yang perlu diketahui adalah bahwa emas koin bagus untuk investasi.
Lantas, bagaimana dengan emas perhiasan? Walaupun emas berbentuk perhiasan sangat disukai oleh perempuan, tapi umumnya emas perhiasan kurang baik untuk dijadikan media investasi. Mengapa? Sebab, emas perhiasan membutuhkan jasa pembuatan tertentu untuk bisa memiliki ciri yang khas seperti itu. Itulah sebabnya, emas perhiasan membebankan biaya pembuatan kepada pembelinya. Pendeknya, pada saat membeli emas, kita juga akan membayar ongkos pembuatan.
Investasi Emas untuk Pergi Haji
Investasi emas juga bisa dilakukan untuk persiapan ibadah haji. Dulu, ongkos naik haji (ONH) untuk satu orang memerlukan dana sekitar 9 hingga 10 jutaan. Saat ini, jumlah tersebut sudah membengkak mencapai nilai Rp 27 jutaan.
Itu kalau kalau dihitung dari jumlah rupiah. Jika dibandingkan dengan jumlah emas, emas kalau digunakan untuk membayar ONH sekarang, ternyata jumlahnya jauh lebih sedikit. Sebagai gambaran, pada awal tahun 1990-an biaya pergi haji memerlukan 250-300 gram emas. Sedangkan saat ini, cukup dengan 150 gram emas kita sudah dapat berangkat ke tanah suci. Mengapa demikian? Karena harga emas – baik batangan dan koin emas khususnya – terus meningkat dari tahun ke tahun dan tidak kena imbas inflasi. Hebat bukan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar